|

Streaming Radio Suara Landak

Masyarakat Kecamatan Meranti Terima Kartu Keluarga Sejahtera

Sejumlah masyarakat saat antri pengambilan KKS

Meranti (Suara Landak) - Aiptu parhulutan dan anggota Polsek Meranti berikan pengamnan peyaluran Kartu Keluarga Sejatera (KKS) Progam Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) murni Kabupaten Landak di Aula Kantor Camat Meranti, Kamis (21/11/2019).

Kegunaan kartu KKS adalah untuk digunakan oleh masyarakat penerima kartu, saat pengambilan bantuan beras di agen e-warung yang telah ditunjuk oleh pihak Bank Mandiri.

pembagian kartu KKS sebanyak 206 kartu untuk 6 desa di kecamatan Meranti diantaranya Desa Ampadi sebanyak 33 kartu KKN, Desa Kelampai Setolo sebanyak 34 kartu KKS, Desa Meranti sebanyak 47 kartu KKS, Desa Moro Betung sebanyak 30 kartu KKS, Desa Selange Sebanyak 33 kartu KKS, dan Desa Tahu Sebanyak 29 Kartu KKS.

Kapolsek Meranti IPDA Yulianus Van Chanel TK, S.I.P melalu Aiptu Parhulutan mengatakan kegitan tersebut merupakan pentuk pelayanan anggota Polri kepada masyarakat.

"Polsek Meranti menjamin keamanan pada saat pembagian kartu KKS sehingga tidak ada penyimpangan yang dilakukan terhadap penyaluran bantuan tersebut nantinya," Ucapnya.

Penulis : Imron
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini