|

Streaming Radio Suara Landak

Hujan deras, Polsek Mandor siaga antisipasi banjir

Mandor (Suara Landak) -Hujan deras tiada henti di wilayah Desa Senakin Kecamatan Pahuman Kabupaten Landak mengakibatkan beberapa Desa di tempat tersebut  tergenang air dan mengakibat banjir, yang  menenggelamkan jalan, dan pemukiman warga Desa Senakin,Senin (19/11) pagi.

Hal tersebut di sampaikan
Aiptu Tadung yang merupakan Personil Kepolisian Sektor Mandor.
yang berdomisili di Desa Senakin, menyampaikan karena hujan yang sangat lebat dan lama tak kunjung berhenti di wilayah senakin, akhirnya saluran selokan  dipenuh air dan air sungai pun meluap sehingga  tidak mampu untuk menampung akhirnya banjirpun tidak bisa di hindarkan.

Aiptu Tadung berharap hujan tidak turun lagi. Untuk sementara ia bersama warga Desa Senakin berusaha menjaga tempat tinggal masing-masing jangan sampai terjadi hujan susulan, yang akan mengakibatkan banjir lebih besar lagi.

"Untuk sementara aktivitas masyarakat yang tempatnya terkena banjir masih terganggu. untuk mengantisipasi lumpur dan sampah yang berserakan kami, bersama warga berusaha untuk membersihkan lingkungan sekitar agar terhindar dari penyakit seperti, Diare, Demam berdarah dan penyakit lainnya," ujar Aiptu Tadung.

Penulis : Irmanudin.
Editor: Rie
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini