|

Streaming Radio Suara Landak

Pastikan Patroli Tak Terkendala Personil Polsek Mandor Rutin Cek Kendaraan

Mandor (Suara Landak) - Kanit sabhara Ipda Sudarsum polsek Mandor melakukan perbaikan kendaraan sepeda motor dan mobil dinas milik inventaris polsek Mandor,  Rabu (15/8) pukul 11.00 WIB.

Hal tersebut dilakukan kanit sabhara agar personil yang melaksanakan patroli dan mendatangi Tempat Kejadian Pekara
( TKP ) tidak mengalami hambatan atau kendala.

Kanit sabhara polsek Mandor menuturkan wilayah polsek Mandor cukup luas dan ada wilayah hukum polsek Mandor yang jangkauan wilayahnya tidak bisa dilalui menggunakan mobil sehingga menggunakan sepeda motor dan berjalan kaki.

Maka dari itu anit Sabhara tidak mau dalam pelaksanaan tugas  rekan polsek Mandor mengalami  hambatan dan kendala.

Dalam perawatan kendaraan kanit patroli polsek Mandor menjelaskan kendaraan patroli polsek Mandor baik yang roda 2 dan roda 4 rutin dilakukan pengecekan dari, batrai, lampu, ban, oli dan lainnya dan apabila ada salah satu alat yang rusak akan kami ganti sehingga kerusakan tersebut tidak merusak komponen yang lainnya.

"Semoga dengan selalu dirawat kendaraan dinas yang digunakan untuk mobilsasi personil polsek Mandor di lapangan menjadi lancar dan tidak mengalami kendala atau hambatan dan usia pakai kendaraan menjadi lebih awet dan tahan lama," tutur kanit sabhara.

Penulis : Irmanudin
Editor : Rizki Mahardika
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini