|

Streaming Radio Suara Landak

Tampil Beda, Polsek Menyuke Isi Bulan Ramadhan dengan Bersihkan Tempat Ibadah

Menyuke (Suara Landak) - Jajaran Kepolisian Sektor Menyuke Polres Landak menggelar kegiatan kerja bakti membersihkan tempat ibadah, kali ini yang menjadi sasaran operasi bersih-bersih petugas adalah Masjid Al-Ikhlas yang terletak di Desa Darit Kecamatan Menyuke, Selasa (12/06/2018).

Pada pagi itu, secara bergotong royong dengan warga sekitar, petugas terlihat bersemangat membersihkan setiap ruangan mulai dari langit-langit hingga lantai Masjid. Halaman di sekitar Masjid juga tak luput dari sasaran bersih-bersih petugas.

Tak hanya berpangku tangan, IPTU R. Dolok Saribu, Kapolsek Menyuke pun terjun langsung memimpin anggotanya, tanpa canggung anggota Polsek Menyuke itu memegang alat pembersih lantai, mengepel setiap sudut-sudut Masjid.

Kegiatan tersebut diselenggarakan juga dalam bulan suci Ramadhan.

"Kebetulan karena juga bertepatan bulan suci Ramadhan. Maka kita bantu masyarakat membersihkan rumah ibadah," kata Kapolsek.

“Pekerjaan akan cepat selesai jika dikerjakan bersama-sama, pimpinan maupun anggota sama saja”, ungkapnya.

Lebih lanjut kapolsek juga menambahkan, kegiatan tersebut bukan hanya di Mesjid saja, Musholla dan Gereja juga untuk kegiatan selanjutnya, jelas Kapolsek Menyuke.

“Kami sampaikan banyak terima kasih kepada bapak-bapak Polsek Menyuke atas bantuannya, tetapi yang begitu berarti bagi kami adalah wujud perhatiannya kepada kami”, tutur Japar Sani sebagai pengurus Mesjid Al-Ikhlas.

Penulis : Ewaldus Leo
Editor: Kundori
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini