|

Streaming Radio Suara Landak

Tokoh Agama: Masyarakat Agar Menjaga Keharmonisan

Ngabang (Suara Landak) - Masyarakat Kabupaten Landak agar tidak mudah terpancing dengan isu-isu yang bisa mengganggu keharmonisan umat beragama.

Tokoh agama Islam,  Romdhani mengatakan seluruh masyarakat agar tidak mudah terpropokasi oleh oknum-oknum yang mengganggu keharmonisan dan kedamaian di Kabupaten Landak.

"Kami selaku tokoh agama menghimbau masyarakat agar tidak mudah terpancing dengan isu-isu yang bisa memecah belah umat beragama di Landak," ungkapnya, Kamis (15/3).

Selain itu Romdhani berharap masyarakat tetap menjalin dan menjaga keharmonisan yang telah ada selama ini.

"Kita sudah hidup berdampingan dengan damai selama ini jangan hanya kepentingan politik kita jadi berselisih," jelasnya.

Hal senada disampaikan Tokoh Agama Kristen Harianto Uar,  masyarakar tetap menjaga keamanan jangan mudah terhasut dengan berita hoax yang beredar.

"Jangan mudah percaya apalagi terpancing dengan kabar-kabar yang memiliki konten negatif di dalamnya, " terang Harianto.

Ia menghimbau agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban saling menghormati dan saling menjaga sesama umat beragama.

"Harapan kita semua tentu agar Landak tetap aman dan tentram jangan ada perpecahan kita harus saling menjaga satu sama lain meskipun berbeda keyakinan, " tutupnya.

Penulis: Rizki
Editor: Kundori

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini