Ngabang (Suara Landak) - Sebanyak 178 jiwa warga Sepangah mendatangi kantor desa Sepangah untuk melakukan pereekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP).
"Dari data 178 tersebut, 63 jiwa dari dusun Tepo, selebihnya dari dusun Sepangah dan Meroba," kata Junaidi kadus dusun Tepo desa Sepangah, Kamis (23/3).
Perekaman yang dilaksanakan oleh petugas E-KTP dari kecamatan ini, berlangsung sejak pukul 09.00 WIB - 14.15 WIB.
Sudir, kepala desa Sepangah sangat menyayangkan karena dari sejumlah warga yang datang, masih terdapat warganya yang belum memiliki kartu keluarga (KK).
"Sehingga masih belum punya Nomor Induk Keluarga (NIK), akibatnya tidak dapat melakukan perekaman," ungkapnya.
Sudir menghimbau warganya untuk segera membuat KK karena sangat berguna untuk keperluan administrasi bagi masyarakat.
"Kita siap memberikan rekomendasi atau menanda tangani formulir F 01 untuk mengajukan penerbitan KK," tambahnya.
Kadis Dukcapil, Yohanes Meter,disela sambutannya saat sosialisasi pilkada, mengatakan untuk kecamatan Air Besar masih ada tiga desa yang warganya masih banyak belum melakukan perekaman E-KTP.
"Desa Sekendal sekitar 1033 jiwa, Tenguwe 918 jiwa, Parek 700an jiwa, pentingnya data identitas penduduk ini untuk mengetahui jumlah penduduk, mencegah terjadinya kriminalitas, dan pelaksanaan jalannya demokrasi," jelasnya.
Penulis: Ya' Syahdan
Editor: Rizki Mahardika