|

Streaming Radio Suara Landak

Sudianto Pimpin GANN Landak

FOTO BERSAMA USAI RAPAT PEMBENTUKAN PENGURUS GANN LANDAK
Ngabang (Suara Landak) - Melalui rapat penyempurnaan kepengurusan
Dewan Pimpinan Cabang Generasi Anti Narkotika Nasional (GANN) Kabupaten Landak di Mapolres Landak,  Selasa (30/1). Ir.  Sudianto didaulat sebagai  Ketua DPC GANN Landak periode 2018-2022.

Hadir Kabag Ops Polres Landak Kompol Sri Harjanto,  Kasat Narkoba Iptu Pandia, Tokoh Masyarakat Landak yang juga anggota DPRD Kalbar Minsen dan jajaran anggota GANN.

"Terima kasih atas kepercayaan kawan-kawan yang telah memberi amanah saya sebagai ketua GANN,  tentu mohon dukungan dari semua pihak, "ujar Sudianto.

Seperti diketahui, GANN adalah sebuah lembaga swadaya masyarakat yang berbasis massa.

GANN lahir dari keprihatinan dan rasa sayang orang tua terhadap anak, dimana setiap orang tua pasti menginginkan anaknya sukses di kemudian hari. Namun dengan fenomena yang ada sekarang ini di Indonesia, yang sudah dinyatakan darurat narkoba.

"GANN berbasis massa, dimana kita mengharapkan seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menumpas peredaran gelap narkoba, "ungkap Sudianto mantan Ketua KPU Landak ini.

Sudianto memaparkan  bahwa visi GANN berupaya untuk terus giat berperan dalam memerangi,  memberantas dan mencegah peredaran serta penyalahgunaan narkoba.

Sedangkan misi GANN yakni,  meningkatkan fungsi dan peranan lembaga serta kualitas sumber daya manusia.  Membantu meningkatkan penegakan hukum penyalahgunaan narkoba. Meningkatkan peranan masyarakat untuk bersama memerangi,  memberantas,  mencegah perearan dan penyalahgunaan narkoba.

"Selanjutnya dengan organisasi kemasyarakatan,  lembaga keagamaan, tokoh masyarakat,  instansi dan lembaga pemerintahan melakukan upaya penanggulangan peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba," urainya.

Kapolres Landak diwakili Kabag Ops Polres Landak, Kompol Sri Harjanto  menyambut baik dan mendukung pembentukan organisasi GANN di Landak.

"Kami berharap ada tindak lanjut kegiatan yang dilaksanakan. Mungkin informasi sesuai ketentuan hukum yang ada. Kami sangat terbantu,  anggota satuan narkoba tak banyak.  dari 99 persen penindakan narkoba bantuan informasi dari masyarakat, "ungkapnya.

Ia sangat mengapresiasi atas niat baik GANN di Kabupaten Landak,  kegiatan bisa di komunikasikan langsung dengan kasat narkoba. "Kami polrws kalau bisa tiap minggu ada penangkapan pelaku narkoba, "tegaa Sri.

Penulis: Kundori
Editor: Mimi
Disiarkan: Radio Suara Landak 98fm








Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini