|

Streaming Radio Suara Landak

Gapoktan Rasum Beruai Air Besar Panen Perdana

Air Besar (Suara Landak) - Sebanyak 25 orang anggota Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Rasum Berui panen padi perdana, Senin (28/7)

Hadir dalam kegiatan tersebut, kepala BPLPP Kecamatan Air Besar Ober, petugas penyuluh pertanian Hendri, dan anggota Koramil Air Besar Ragimin.

PPL Air Besar, Hendri mengatakan, pihaknya terus memberikan memotivasi para petani ini dalam meningkatkan hasil produksi. Petani hendaknya dapat menam jenis padi yang telah dianjurkan oleh PPL, terkait dengan biaya perawatan, pupuk , herbisida maupun insektisida itu masih dibiayai oleh masing-masing kelompok.

"Namun tetap mengusulkannya ke pemerintah  pada dinas pertanian dan tanaman pangan kabupaten jika ada program bantuan,"katanya.

Senentara Ober selaku kepala PLBPP  Air Besar menambahkan supaya masa tanam padi gado ini harus serempak agar mengurangi hama dan dari bibit yang berkualitas.

"Ini pun udah cukup bagus karena ini bibit unggul cisadane,  sementara yang digalakkan sekarang bibit ciherang, "katanya.

Sedangkan, Ragimin anggota Koramil yang hadir juga minta kepada abggita gapokan agar menjada dan memanfaatkan alat-alat pertanian yang telah ada dengan sebaik-baiknya.

"Karena tidak mudah mendapatkan bantuan alat tersebut seperti mesin tanam dan  hand tracktor, "tambahnya.

Sedangkan Burman anggota kelompok tani mengharapkan kepada kelompoknya agar tetap menjaga kekompakan, dan minta PPL dan BPLPP kecamatan mengupayakan bantuan bibit, pupuk,insektidida dan herbisida agar produksi hasil panen berikutnya lebih meningkat.

Penulis: Ya Habijan
Editor: Kundori
Disiarkan: Radio Suara Landak 98fm
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini