|

Streaming Radio Suara Landak

79 peserta dari Landak Tes Program Beasiswa Instiper Yogyakarta

PESERTA TES PROGRAM BEASISWA OKSFJORD 
Ngabang (Suara Landak) - Sebanyak 78 peserta mengikuti tes seleksi mahasiswa Program Beasiswa Diploma Satu (D1) di Kelapa Sawit kerjasama BPDP-Instiper Yogyakarta dan Apkasindo.

Pelaksanaan tes akademik dan tes potensial akademik dan wawancara peserta asal kabupaten Landak digelar di aula SMKN 1 Ngabang,  Selasa (29/8) dari pagi hingga sore.

Perwakilan Instiper Setiaji mengatakan, program beasiswa ini akan dilakukan dua tempat selama 12 bulan dilakukan Instiper Yogykarta dan CWE Bekasi.

"Untuk tahun ini program D1yang diterima adalah 300 calon mahasiswa. 200 disisikan di Instiper dan 100 di CWE Bekasi, "katanya.

Program beasiswa DI sudah berjalan dua angkatan,  untuk tahun ini Kalimantan Barat juga diberikan peluang ambil bagian untuk mengikuti tes yakni dari Kabupaten Sintang dan Landak.

"Program ini angkatan kedua,  Landak baru ikut tahun ini.  ini berkat perjuangan Apkasindo Landak,"ujarnya.

Ketua Apkasindo Landak Klemen Apui mengatakan,  peserta yang lulus administrasi sebanyak 81 orang dan yang hadir mengikuti tes sebangam 76 orang.

"Jadi,  yang memutuskan lulus tidak lulus dalam tes adalah tim.  Kami dari Apkasindo hanya menerima seleksi berkas pendaftaran,"katanya.

Klemen menegaskan,  kepada calon mahasiswa agar serius,  jika diterima agar kuliah dengan benar tidak putus di jalan.

"Kami berharap dari angkatan pertama dari Landak ini agar bisa membawa nama baik kabupaten Landak.  Karena secara tidak langaung bisa berdampak kedepan, "ungkap Klemen mantan anggota DPRD Landak tiga periode ini.
Tim panitia kecil penerimaan berkas administrasi di Landak yakni Klemen Apui,  Cendra Sunardi dan Kundori.

Penulis: Tim Liputan
Editor: Mimi
Disiarkan: Radio Suara Landak 98fm




Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini