|

Streaming Radio Suara Landak

BAZNAS Landak Beri Bantuan Paket Komunitas Dayak Muallaf

Ngabang (Suara Landak) - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS)  Kabupaten Landak mewakili BAZNAS Propinsi Kalbar, Kamis (22/6) menyerahkan bantuan dan Paket Ramadhan sebanyak 120 Paket senilai Rp. 30.000.000 kepada Masyarakat Komunitas Dayak Muallaf Dusun Otobasa desa Keranji Paidang Kecamatan Sengah Temila.

"Silaturrahmi dan bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan Keimanan dan ketaqwaan Kepada Allah Swt. Tuhan Yang Maha Esa demi menjaga Kesatuan dan Persatuan NKRI,  kebersamaan serta meningkatkan Toleransi antar umat beragama di Negara yang kita cintai ini, "ungkap Ketua BAZNAS Landak H. Wahidin Peni.

Selanjutnya segenap Pengurus Baznas kabupaten Landak mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1438 H / 2017 M. "Mohon maaf lahir dan batin minal 'aidin wal faizdin, "ucap Wahidin singkat.

Penulis: Shodiqun
Editor: Kundori
Disiarkan: Radio Suara Landak 98fm

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini