|

Streaming Radio Suara Landak

Polsek Menyuke Terus Imbau Masyarakat Cegah Karhutla

Petugas saat beri imbauan

Menyuke (Suara Landak) - Bhabinkamtibmas Polsek Menyuke Bripka Ewaldus Leo gencar memberikan imbauan cegah kebakaran hutan dan lahan di Desa binaannya Desa Kampet Kecamatan Banyuke Hulu Kabupaten Landak, Minggu (22/09/2019).

Kapolsek Menyuke Iptu R. Doloksaribu menyampaikan kami mengimbau warga untuk bersama-sama mencegah kebakaran hutan dan lahan dengan menyampaikan dampak yang terjadi dari kebakaran hutan dan lahan seperti kabut asap yang menyebabkan polusi udara dan menganggu kesehatan melalui spanduk maupun selebaran Maklumat Kapolda Kalbar.

"Diharapkan agar warga dapat paham dan sadar, dengan membuka lahan atau hutan dengan cara dibakar dapat menggangu kegiatan dan kenyamanan masyarakat lainnya, mari kita bersama-sama mencegah kebakaran hutan dan lahan," imbau Kapolsek Menyuke Iptu R. Doloksaribu.

Penulis : Ewaldus Leo
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini