Pontianak (Suara Landak) – Suasana siang di Mega Mall Pontianak mendadak heboh setelah asap tebal mengepul dari salah satu tenant perlengkapan rumah tangga, Kamis (1/5/2025). Kejadian itu sempat memicu kepanikan dan rasa penasaran di kalangan pengunjung, hingga pihak manajemen mall mengambil langkah cepat dengan menghentikan sementara seluruh aktivitas demi keselamatan.Petugas melakukan pengecekan situasi dan kondisi api di titik kebakaran salah satu tenant mega mall.SUARALANDAK/SK
Petugas Pemadam Kebakaran Adisucipto, Momon, mengungkapkan bahwa dugaan sementara penyebab munculnya asap berasal dari percikan api sisa proses pengelasan di bagian atas bangunan. Percikan tersebut diduga menyulut tumpukan barang mudah terbakar yang berada di bawahnya.
“Dugaan sementara, tumpukan barang mudah terbakar terpapar api sehingga menimbulkan asap cukup tebal. Namun saat ini api sudah berhasil dilokalisir dan kondisi dapat dikendalikan,” jelas Momon kepada Suara Kalbar.
Sementara itu, Supervisor General Affair Ayani Mega Mall, Febri, membenarkan bahwa sumber asap berasal dari area tenant Azko. Ia mengatakan, pihak manajemen langsung melakukan evakuasi ringan dan menghentikan operasional sementara demi memastikan keamanan pengunjung dan karyawan.
“Kami hentikan sementara aktivitas sembari menunggu situasi aman. Saat ini para karyawan juga tengah membereskan area yang terdampak,” ujar Febri.
Febri menambahkan, usai proses pembersihan dan pengecekan, Mega Mall kini telah kembali beroperasi seperti biasa. Sejumlah tenant pun sudah mulai melayani pengunjung yang datang. Petugas gabungan dari pemadam kebakaran memastikan tidak ada lagi potensi bahaya dari insiden tersebut.[SK]