|

Streaming Radio Suara Landak

Hadiri Pelantikan PWKI Ngabang, Heri Saman Harap Jadi Pelapor Agen Perubahan & Mitra Strategis Pemda Landak

Hadiri Pelantikan PWKI Ngabang, Heri Saman Harap Jadi Pelapor Agen Perubahan & Mitra Strategis Pemda Landak

Ngabang (Suara Landak) - Ketua DPRD Landak Heri Saman, S.H.,M.H. menghadiri Pelantikan Persatuan Wanita Kristen Indonesia (PWKI) Kecamatan Ngabang Periode Tahun 2024-2029, dengan Tema "Teladan Pemimpin Dalam Melayani" (Yohanes 15:13), yang dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Landak. Jumat, (22/03/2024).

Turut hadir Pj Ketua TP PKK Landak Ibu Rosalia Samuel, S.Pd, Ibu Heliwati, S.Tr.Kep, Ketua dan Pengurus DPC PWKI Landak, Ketua Organisasi se-Landak, serta tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatannya, Ketua DPRD Landak mengucapkan selamat atas dilantiknya Pengurus PWKI Kecamatan Ngabang Periode 2024-2029.

"Saya mengucapkan selamat atas dilantiknya Pengurus Persatuan Wanita Kristen Indonesia Kecamatan Ngabang Periode Tahun 2024-2029, selamat bekerja semoga PWKI Kecamatan Ngabang dapat terus berkarya, ini merupakan suatu keberhasilan PWKI Kabupaten Landak yang terus melaksanakan konsolidasi organisasi,” ujar Heri Saman.

Ketua DPRD Landak berharap PWKI menjadi pelapor agen perubahan dan mitra strategis Pemerintah Daerah Kabupaten Landak.

"PWKI sudah ada sejak 1946, satu tahun setelah Indonesia merdeka PWKI terbentuk dan ini merupakan suatu spirit dimana Wanita Kristen Indonesia di Kabupaten Landak bisa menjadi pelopor agen perubahan dan mitra strategis pemerintah terutama dalam hal pelayanan, karena Wanita-wanita Kristen ini berperan sebagai tiang doa dalam hal untuk membantu pemerintah melaksanakan program-program pemerintah di tengah masyarakat dan keluarga, serta dapat mengemban amanah dan tugas di gereja masing-masing,” harap Heri Saman.

Sumber : MC Landak

Editor : Dion

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini