|

Streaming Radio Suara Landak

Untuk Memperingati Hari Bhayangkara Yang ke-76, Anggota Polsek Menyuke Pasang Banner Depan Mako

Anggota Polsek Menyuke Pasang Banner Depan Mako

Menyuke (Suara Landak) - Anggota Polsek Menyuke melakukan pemasangan banner dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 didepan Mako Polsek Menyuke Jum’at (17/6/2022).
 
“Pemasangan banner ini untuk memperingati hari Bhayangkara yang ke-76 jatuh pada tanggal 01 Juli 2022,” papar Kapolsek Menyuke Ipda Hendra Setiawan, A.Md.
 
Ia mengatakan hari Bhayangkara ke-76 kali ini mengangkat thema “Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh-Indonesia Unggul”.
 
“Kita Polri akan siap dan selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat sebagai moto dari Kepolisian itu sendiri,” sambung Kapolsek.
 
Dirinya berharap melalui peringatan hari Bhayangkara ke-76 ini warga juga dapat turut andil dalam membantu tugas Kepolisian dalam mewujudkan kondusifitas di wilayah masing-masing.
 
“Menjaga kamtibmas di wilayah kita merupakan tanggung jawab bersama,” ungkapnya.
 
Terkait dengan pemulihan ekonomi ia juga berharap hal ini dapat terwujud dengan baik, mengingat pandemic COVID-19 yang terjadi beberapa waktu sebelumnya cukup berdampak pada semua sector salah satunya ekonomi dunia.
 
“Harpan kita bersama ekonomi Indonesia, khususnya jga wilayah kita di Kabupaten Landak dapat pulih kembali,” pungkasnya.

Tim Rilis

Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini