|

Streaming Radio Suara Landak

ABhabinkamtibmas Polsek Menyuke Hadiri Acara Pembukaan KKN Mahasiswa AKUB

Bhabinkamtibmas Menyuke menghadiri pembukaan 


Menyuke (Suara Landak) - Kapolsek Menyuke Akp Sujiyanto melalui Bhabinkamtibmas Polsek Menyuke Polres Landak Bripka Ewaldus Leo, menghadiri pembukaan kegiatan AGD (Akub Gedring Days) oleh mahasiswa AKUB (Akademi Keuangan dan Perbankan) Pontianak, bertempat di Aula kantor Desa Anik, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak, Kamis (20/02/2020).

Acara Pembukaan KKN tersebut dihadiri oleh Kasi Pemerintahan Desa Anik Bapak Arjani, Bhabinkamtibmas Bripka Ewaldus Leo, tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat serta Polinus DJang Dosen Pendamping dari AKUB, peserta KKN sebanyak 97 Mahasiswa.

Dalam sambutannya Arjani selaku Kasi Pemerintahan Desa Anik mengucapkan selamat datang para mahasiswa  yang sedang melaksanakan AGD/KKN di Desa Anik selama 4 Hari.

"Kami mewakili Kepala Desa Anik, selalu siap memfasilitasi, memberi bantuan serta mendukung seluruh kegiatan KKN dan kami harapkan para peserta KKN, segera adaptasi dengan lingkungan Desa Anik dan segera bisa menerapkan ilmu yang di perolehnya untuk kesejahteraan warga kami,” ucap Arjani.

Namun demikian anggota Bhabinkamtibmas Polsek Menyuke Bripka Ewaldus Leo berharap agar para mahasiswa AKUB Pontianak dapat menjaga keamanan, keselamatan, kesehatan dan dapat mengaplikasikan ilmu  yang didapat di bangku perkuliahan.

“Harapan saya para mahasiswa bisa menghormati norma-norma sosial dan adat istiadat masyarakat di Desa Anik, dan dapat bekerja sama dalam menjaga situasi kamtibmas agar dalam pelaksanaan kuliah kerja nyata bisa terlaksana dengan baik sesuai dengan program yang telah direncanakan.” pungkasnya. (Timotius/Fik)

Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini