|

Streaming Radio Suara Landak

Kapolsek Menyuke Pimpin Pengamanan Pembukaan Kirab Patung Bunda Maria

Suasana pembukaan kirab patung Bunda Maria di BHK Darit

Menyuke (Suara Landak) - Kepolisian Sektor Menyuke yang dipimpin oleh Kapolsek Menyuke Iptu R. Doloksaribu berserta anggota mengamankan kegiatan kirab Patung Bunda Maria di Desa Darit Kecamatan Menyuke, Selasa (01/10/2019).

Kegiatan pembukaan Kirab patung Bunda Maria yang dilaksanakan oleh umat Katolik Kecamatan Menyuke dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya di bulan Mei dan Oktober.

Dalam pengawalan dan pengamanan kirab Patung Bunda Maria tersebut mukai dari Paroki St. Agustinus dan Mattias Darit diikuti oleh lebih kurang 130 orang  dan selanjutnya setelah sampai ke Bukit Hati Kudus Dusun Setolo Desa Darit Kecamatan Menyuke.

Kapolsek Menyuke mengatakan bahwa anggotanya untuk selalu hadir di tengah-tengah kegiatan masyarakat guna memberikan pengamanan berlangsungya kegiatan ini dengan menempatkan Petugas Kepolisian di titik  jalan yang dilewati.

"Selama kegiatan berlangsung situasi terpantau aman dengan pengamanan dari pihak Polsek Menyuke," tutup Kapolsek

Penulis : Ewaldus Leo
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini