|

Streaming Radio Suara Landak

Kapolsek Sebangki Pasang Banner Kapolres Landak Tentang Larangan Karhutla

Banner larangan karhutla

Sebangki (Suara Landak) - Tepatnya di persimpangan jalan Raya Sebangki dan jalan Pemda, Kapolsek Sebangki Iptu Ra'in pasang banner Kapolres Landak tentang larangan karhutla, Rabu (31/7/2019).

Kegiatan ini dilakukan oleh Kapolsek Sebangki merupakan salah satu cara Pihak Polres Landak dan Polsek Sebangki untuk mencegah terjadinya Karhutla di Kecamatan Sebangki.

Menurut Kapolsek Sebangki banner yang dipasang merupakan imbauan Kapolres Landak AKBP Bowo Gede Imantio.,S.IK.,M.H. yang bertuliskan " Mari Kita Samakan Gerak Langkah Untuk Cegah Karhutla " Kita Jaga Alam,  Alam Jaga Kita.

"Semoga dengan dipasangnya banner tersebut tidak ada warga di Kecamatan Sebangki yang membakar hutan dan lahan,"  harap Kapolsek.

Penulis : Aripin
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini