|

Streaming Radio Suara Landak

Kapolres Buka Pelatihan Praoperasi Bina Karuna Kapuas 2019

Kapolres Landak saat membuka pelatihan

Ngabang (Suara Landak) - Meski Landak sudah diguyur hujan namun operasi Bina Karuna yang menangani kebakaran hutan dan lahan tetap dilaksanakan, sebelum pelaksanaan maka dilaksanakan Latihan pra operasi (Latpraops), Rabu ( 24/07/2019).

Dihadiri seluruh personel yang mengawaki operasi bina Karuna Kapuas 2019 dan Polsek jajaran, kegiatan latihan pra operasi bina Karuna Kapuas 2019 dibuka Kapolres Landak AKBP Bowo Gede Imantio, S.IK, MH didampingi Waka Polres Landak Kompol Herman Setiadi, S.IK.

Dalam sambutannya Kapolres menekankan agar kasatgas preemtif melakukan pembinaan dan penyuluhan terhadap masyarakat.

"Untuk menghindari dan mencegah melakukan pembakaran hutan dan lahan diwilayah hukum Polres Landak," ungkapnya.

Kemudian Kapolres juga menekankan kepada Kasatgas preventif untuk menggalakan patroli dilokasi rawan karhutla.

Di sesi selanjutnya, Kabag Ops Kompol Asmadi,S.IP, MM menyampaikan materi Latpraops yang menitik beratkan pada satgas deteksi dini yang harus bekerja maksimal dalam menyampaikan laporan daerah yang memiliki potensi karhutla.

Penulis : Suliyanto
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini