|

Streaming Radio Suara Landak

FKUB dan Pemda Landak Selenggarakan KKR


Ngabang (Suara Landak) - Meskipun gerimis hujan membasahi halaman Kantor Bupati Landak petang ini
tidak membuat ratusan orang yang hadir bertolak dari hadapan panggung, Kamis (28/3/2019) malam.

Dilangsungkan kegiatan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) yang bertemakan "Kebangsaan ,Keagamaan, dan Keberagaman Dalam Rangka Mewujudkan Pemilu 2019 Yang Aman, Damai Dan Sejuk di Kabupaten Landak".

Kegiatan yang diprakarsai oleh gabungan Polres Landak, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dan Pemerintah Daerah Landak ini mengundang Pastor Orlando Acosta Morales OSM sebagai Pengkhotbah

Kapolres Landak AKBP Bowo Gede Imantio, S.iK., M.H., Bupati Landak, Sekretaris Daerah Landak, serta Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Ditemui saat kegiatan, Kapolres Landak menekankan bahwa acara yang diselenggarakan ini bertujuan untuk penyegaran dan penguatan iman umat Kristiani di Kabupaten Landak.

"Semoga setelah diadakannya kegiatan ini, masyarakat kabupaten landak khususnya umat Kristiani bisa membantu mewujudkan Pemilu 2019 Yang Aman, Damai Dan Sejuk di Kabupaten Landak," ujar Bowo.

Penulis : Krisna
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini