|

Streaming Radio Suara Landak

Turnamen Sepak Bola Madona Cup Berakhir


Mandor (Suara Landak) - Kanit Bimmas Kepolisian Sektor Mandor Bripka Hardiansyah diundangan oleh Ketua Panitia Pertandingan Sepak Bola Madona Cup dalam undangan   tersebut Kanit Bimmas diminta untuk menyerahkan hadiah kepada para juara pertandingan sepak bola Madona Cup.

Kegiatan tersebut diselenggarakan dilapangan Bola Desa Mandor Kecamatan  Mandor Kabupaten Landak.

Dalam acara pembagian hadiah kepada tim juara Sepak Bola Madona Cup Senin (11/02/2019) Pukul 20:00 Wib dihadiri oleh para undangan seperti Anggota DPRD Kabupaten Landak Bapak Lamri dan Bapak Heri Saladot, Kapolsek Mandor diwakili oleh Kanit Bimmas Bripka Hardiansyah, Ketua DAD Kecamatan Mandor Bapak Agus Guletek, Kepala Desa Mandor Bapak Robertus Haryanto, Bapak Sumadi Madot Selaku Sponsor utama Turnamen Sepak bola Madona Cup Ketua Panitia Turnamen Sepak bola Madona Cup Bapak Saiful Mandor, Tamu undangan dan masyarakat sekitar Mandor.

Adapun Tim yang menjadi juara dalam pertandingan Sepak Bola Madona Cup
Adalah sebagai juara pertama dimenangkan oleh tim Juara I LMC FC Mador, Juara II Gester FC Pak Kadu dan Juara III Takong FC Takong.

Ketua panitia Pertandingan Sepak Bola Madona Cup Bapak Saiful mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia, tim, sponsor, para tokoh, masyarakat, aparat Kepolisian yang mana telah mendukung kegiatan Pertandingan Sepak Bola Madona Cup.

"Sehingga berjalan dengan aman, lancar dan kondusif semoga ini menjadi contoh yang  baik untuk melaksanakan kegiatan kedepan," Ucap nya.

Dalam kesempatannya ditemui di lokasi acara pembagian hadiah Pertandingan Sepak Bola Madona Cup Kanit Bimmas Kepolisian Sektor Mandor Bripka Hardiansyah menyampaikan agar penggemar olah raga sepak bola tetap semangat dalam memajukan olah raga tersebut.

"Mari kita bimbingan dan bina generasi kita yang memiliki bakat dan kemauan untuk maju dalam mengembangkan hobi dan bakatnya dibidang olah raga bola, semoga penggemar olah raga bola di Kecamatan Mandor Kabupaten Landak semakin ramai dan semakin  maju dengan pesat ," Ucap Kanit Bimmas Bripka Hardiansyah.

Penulis: Irmanudin
Editor : Tullahwi
Disiarkan di Radio Suara Landak 98 FM
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini