Mandor (Suara Landak) -Dua Personil Polsek Mandor yang di pimpin oleh Ka SPKT Regu I Aiptu Tadung melaksanakan patroli rutin di Desa Ngarak pada kamis siang (26/7).
Kegiatan ini dilakukan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Mandor.
"Kami mendatangi berberapa pedagang kaki lima yang sering berjualan di pasar Ngarak kemudian berbincang bincang sejenak sambil memberikan himbauan kamtibmas," Ujar Tadung.
Selain itu dirinya juga berpesan kepada pedagang untuk menjalin komunikasi dengan pihaknya apabila melihat atau menemukan gangguan kamtibmas di lingkungan tempat tinggal maupun lingkungan Desanya.
"Segera hubungi kami atau bhabinkamtibmas jika ada melihat, mendengar atau menemukan gangguan kamtibmas atau tindak kriminal lainnya," pinta Tadung.
Penulis : Hilarius Aleksander
Editor: Kundori