|

Streaming Radio Suara Landak

Libur Nasional Personil Polsek Mandor Tetap Jalankan Tugas

Mandor (Suara Landak)- Libur Nasionol Personil Kepolisian Sektor Mandor tetap masuk kerja seperti biasa, untuk melaksanakan pelayanan kepada masyarakat seperti  melaksanakan pengamanan kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Kampanye atau kegiatan lainnya sesuai kegiatan di daerahnya masing-masing, Selasa (20/11/2018).

Kapolsek Mandor, Iptu Anuar Syarifudin dalam arahnya pada kegiatan apel pagi menyampaikan sesuai arahan dan petunjuk dari Polres Landak.

"Pada hari ini kita tetap melaksanakan Apel pagi dan masuk kerja seperti biasa, dengan tujuan kita dapat mengantisipasi kegiatan masyarakat di wilayah kita agar situasi tetap aman nyaman dan kondusif karena pada saat sekarang kita sudah memasuki masa kampanye yang wajib kita pantau, patroli dan amankan," ujar Anuar Syarifudin

Selain dari pada itu, ia menuturkan menyampaikan agenda akan menghadiri undang maulid Nabi Muhammad SAW yang di selenggarakan oleh Badan Kontak Majlis Taklim (BKMT) permata ilmiah Simpang Pongok Kecamatan Mandor Kabupaten Landak.

"Harapan saya dengan di stenbaykannya personil Kepolisian Polsek Mandor padat waktu sekarang dapat membackup seluruh kegiatan yang ada di wilayah hukum Polsek Mandor agar kegiatan kegiatan terlaksana dan berjalan dengan baik aman dan lancar," Harap Anuar Syarifudin

Penulis : Irmanudin
Editor   : Iman Ceriawan Gulo
Bagikan:
Komentar Anda

Berita Terkini